Site icon Dinas Kesehatan Kota Malang

Puskesmas Mulyorejo

Puskesmas Mulyorejo

Puskesmas Mulyorejo

Sejarah Perkembangan Puskesmas Mulyorejo

Puskesmas Mulyorejo terletak di Jalan Budi Utomo 11 A Kelurahan Mulyorejo Kecamatan Sukun Kota Malang. Tepatnya di sebelah barat Kota Malang kira-kira 7 km dari pusat Kota. Puskesmas Mulyorejo terletak di dataran tinggi dengan kondisi tanah yang subur serta letak yang strategis.

Puskesmas Mulyorejo berdiri tahun 1990 merupakan Puskesmas baru dengan wilayah kerja dari desa dan kelurahan limpahan Kabupaten Malang yang merupakan daerah pemekaran wilayah Kota Malang.

Pada tahun 1989, seorang dokter dan 2 orang paramedis yang baru lulus ditugaskan membina wilayah kerja yang terdiri dari desa Mulyorejo dan Bandulan yang pada saat itu disebut wilayah Puskesmas Wagir, Kodya dititipkan di Puskesmas Ciptomulyo Kecamatan Sukun. Pembinaan yang dilakukan adalah pemeriksaan rawat jalan umum, ibu hamil dan imunisasi bayi (pelayanan statis) yang bertempat di balai desa Bandulan, selain itu juga dilakukan kegiatan pembinaan posyandu dan peran serta masyarakat dalam hal ini pembinaan kader posyandu dan dukun bayi.

Pada pertengahan tahun 1990 tepatnya tanggal 1 Agustus 1990 ditugaskan seorang dokter senior sebagai pimpinan yaitu dr. Poespo Hardjo dan pada tanggal    27 Oktober 1990 dengan berdirinya Puskesmas Pembantu Mulyorejo resmi melepaskan diri dari Puskesmas Ciptomulyo. Pada tahun itu pula Puskesmas Mulyorejo yang tanpa mempunyai puskesmas induk mendapatkan kendaraan roda 4 (Puskesmas Keliling) yang dioperasikan untuk pelayanan luar gedung (posyandu).

Tahun 1991 mulai diberi tenaga sebanyak 15 orang dengan membina wilayah kerja 4 desa dan 1 kelurahan. Bersamaan dengan berdirinya Pustu-Pustu di seluruh wilayah kerja, pelayanan statis dibuka setiap hari.

Tepatnya tanggal 11 Januari 1995 Puskesmas Induk baru diserahkan secara resmi dari Kabupaten Malang.

 

Kepala Puskesmas Mulyorejo,

Kepala Puskesmas Mulyorejo secara berturut-turut adalah sebagai berikut:

 

Tujuan

Tujuan Umum Keberadaan Puskesmas Mulyorejo

Tujuan Khusus Keberadaan Puskesmas Mulyorejo

 

Motto

Puskesmas HARUM (Handal, Ramah dan Murah Senyum)

 

Visi dan Misi

Visi : Masyarakat yang mandiri untuk hidup sehat di wilayah Puskesmas Mulyorejo menuju Indonesia Sehat 2010.

Misi : Membangun masyarakat sehat di wilayah kerja Puskesmas Mulyorejo

 

Janji Layanan

”Pelayanan Prima selalu Kami Utamakan”

Puskemas Mulyorejo ini adalah milik pemerintah Kota Malang yang dijalankan dalam kesatuan UPT (Unit Pelaksana Teknis ), sehingga Puskesmas ini bersifat non profit. Untuk kerjasama dengan pihak lain Puskesmas Mulyorejo ini bersifat fleksibel tidak terikat dengan health center lain. Dalam hal ini untuk surat rujukan ke Rumah Sakit, Puskesmas Mulyorejo melayani apa yang menjadi permintaan pasien yang berkeinginan untuk mendapatkan rujukan ke rumah Sakit manapun.

Sedangkan untuk pendanaan Puskesmas itu sendiri berasal dari pemerintah daerah, sehingga pengelola serta petugas kesehatannya tinggal menjalankan pekerjaannya sesuai dengan bidang dan tugasnya masing-masing.

 

Layangan Unggulan di Puskesmas Mulyorejo antara lain :

  1. Klinik Gizi
  2. Klinik Sanitasi
  3. Klinik Tumbuh Kembang
  4. Klinik Penyakit Akibat Rokok

 

Wilayah kerja Puskesmas Mulyorejo, meliputi 5 Kelurahan, yaitu :

  1. Karang Besuki
  2. Pisang Candi
  3. Bandulan
  4. Mulyorejo
  5. Bakalan Krajan

 

Batas wilayah kerja Puskesmas :

  1. Sebelah Utara : Kelurahan Dinoyo
  2. Sebelah Timur : Kelurahan Bareng
  3. Sebelah Selatan : Kelurahan Sukun dan Kabupaten Malang
  4. Sebelah Barat : Kabupaten Malang

Jarak antara Puskesmas Mulyorejo dengan Dinas Kesehatan : 11 km

Luas wilayah kerja Puskesmas seluruhnya 11,65 km persegi

 

Suasana Menunggu di Ruang Tunggu Puskesmas Mulyorejo

Exit mobile version