Site icon Dinas Kesehatan Kota Malang

Orientasi Kesehatan Olahraga Bagi Instruktur Olahraga

Olahraga yang baik, benar, terukur dan teratur diperlukan pembimbing yang kompeten di bidangnya, yaitu instruktur olahraga yang terlatih. Instruktur olahraga yang berada di tingkat kelurahan dan kecamatan perlu ditingkatkan perannya. Tidak hanya sebagai instruktur saja, tetapi diharapkan bisa sebagai kader kesehatan olahraga. Dengan demikian para instruktur olahraga tersebut bisa menjadi penggerak dan motivator masyarakat dalam membudayakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), terutama dalam membudayakan aktifitas fisik dan berolahraga secara baik, benar, terukur dan teratur.

Agar para instruktur olahraga mengetahui dan memahami tentang peran dan tugas kader kesehatan olahraga, maka perlu diadakan kegiatan orientasi kesehatan olahraga bagi instruktur olahraga di Kota Malang.

TUJUAN

Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah :

SASARAN

Sasaran dilaksanakan kegiatan ini adalah :

MATERI

Materi yang disampaikan dalam pertemuan kali ini adalah tentang kebijakan kesehatan olahraga, peran serta fungsi kader kesehatan olahraga dalam pembudayaan aktifitas fisik, pencatatan dan pelaporan.

Kegiatan ini sendiri dilaksanakan pada hari Selasa – Rabu pada tanggal 3 – 4 Mei 2016 dan bertempat di ruang Raflesia Dinas Kesehatan Kota Malang. (AZ)

Exit mobile version