Dinas Kesehatan Kota Malang

Rapat Lintas Sektor & Program dalam Kegiatan Pengembangan Taman Posyandu di Kota Malang.

Rapat Lintas Sektor & Program dalam Kegiatan Pengembangan Taman Posyandu di Kota Malang.

 

Kamis, 14 Februari 2019, bertempat di Hotel Savana Malang, Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat, Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kota Malang menyelenggarakan rapat lintas sektor dan lintas program kegiatan pengembangan taman posyandu di Kota Malang. Kegiatan yang dibuka oleh Ketua TP PKK Kota Malang, Hj. Widayati Sutiaji, S.Sos, MM ini diikuti peserta dari unsur Dinas Pendidikan, DP3AP2KB, Barenlitbang, Dispertan dan KP, DLH, Kominfo, Camat dan Ketua TP PKK Kecamatan, Kepala Puskesmas dan Lintas Program Dinas Kesehatan.

Bertugas selaku Narasumber pada kegiatan yang bertujuan untuk menjalin koordinasi lintas sektor & lintas program, untuk meningkatkan dukungan stakeholder dalam pengembangan Taman Posyandu (Taman Posyandu adalah integrasi Posyandu, PAUD dan BKB) dan meningkatkan jumlah Taman Posyandu Optimal di Kota Malang adalah drg. Vitria Dewi, M.Si (Kabid Kesmas Dinkes Prov. Jatim) dan Miefta Eti Winindar, S.ST, MM (TP PKK Kota Malang).

 

Exit mobile version