Dinas Kesehatan Kota Malang

Kegiatan Puskesmas, Jumat 5 Juli 2019

Senam Prolanis Jumat Pagi ~ Puskesmas Rampal Celaket.

Kegiatan senam prolanis adalah kegiatan rutin setiap hari Jumat pagi di Puskesmas Rampal Celaket. Kegiatan senam ini bertujuan untuk membantu menjaga dan membiasakan semua peserta prolanis yang menderita penyakit khususnya Diabetes dan Hipertensi untuk hidup sehat dengan olahraga.

Jumat Pagi (5/7/19) setelah melakukan senam Prolanis ibu-ibu peserta senam melakukan Halal Bihalal di yang ditutup dengan makan bersama di Aula Puskesmas Rampal Celaket.

 

 

 

 

 

 

Penyuluhan Tentang Stunting dan GERMAS di Kecamatan Sukun ~ Puskesmas Janti.

Jumat, 5 Juli 2019, Staf Gizi Puskesmas Janti memberikan penyuluhan tentang Stunting dan Germas pada kegiatan yang diselenggarakan oleh Tim Penggerak PKK Kecamatan Sukun.

Ayo kita sukseskan GERMAS dan cegah stunting!

 

 

 

 

 

 

 

Sosialisasi dan Penyuluhan Germas ~ Puskesmas Pandanwangi.

Jumat (5/7/19) sosialisasi dan penyuluhan GERMAS dilaksanakan di 3 lokasi yaitu Posyandu Kacang Panjang B, Mawar Kelurahan Arjosari, dan Posyandu Gladiol Kelurahan Pandanwangi.

Beberapa hal yang sampaikan pada kegiatan sosialisasi dan penyuluhan tersebut adalah mengenai 3 indikator GERMAS yang menjadi fokus saat ini, yaitu cegah stunting, eliminasi TBC, dan peningakatan cakupan imunisasi. Selain itu juga diberikan materi mengenai Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM).

 

 

 

 

 

 

 

~ seksi promosi dan pemberdayaan masyarakat ~

 

Exit mobile version