BeritaKEGIATAN DINAS KESEHATAN

Kegiatan Puskesmas, Selasa 10 September 2019

Kunjungan Pendataan jejaring dokter dan klinik ~ Puskesmas Pandanwangi.

Selasa (10/9/19) Petugas Puskesmas Pandanwangi melakukan pendataan dokter dan klinik di wilayah kerja Puskesmas. Tujuan pendataan adalah untuk menselaraskan program kesehatan dari pemerintah yang dilakukan oleh puskesmas dengan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh dokter praktek perorangan dan klinik (jejaring) di wilayah kerja.

 

 

 

 

 

 

 

Pembinaan Penyehat Tradisional (HATTRA) ~ Puskesmas Pandanwangi.

Pelayanan kesehatan tradisional adalah pengobatan dan/atau perawatan dengan cara dan obat yang mengacu pada pengalaman dan keterampilan turun temurun secara empiris yang dapat dipertanggungjawabkan dan diterapkan sesuai dengan norma yang berlaku di masyarakat.

Petugas Puskesmas Pandanwangi melakukan pembinaan terhadap para pemilik pelayanan penyehat tradisional di wilayah kerja puskesmas untuk memastikan pelayanan yg diberikan aman dan bermanfaat bagi masyarakat.

 

 

 

 

 

 

Swepping Imuniasi Balita Puskesmas Polowijen.

Selasa (10/9/19) Bidan Wilayah Puskesmas Polowijen melakukan Swepping Imunisasi di RW 1 Kelurahan Balearjosari dengan tujuan agar seluruh balita di wilayah kerja Puskesmas Polowijen mendapatkan imunisasi dasar secara lengkap. Jadi jangan sampai melewatkan jadwal imunisasi balitanya.

 

 

 

 

 

 

 

~ seksi promosi dan pemberdayaan masyarakat ~

 

About author

Articles

Dinas Kesehatan Kota Malang adalah salah satu perangkat daerah Pemerintah Kota Malang yang melaksanakan pembangunan di bidang kesehatan.

3 Comments

Tinggalkan Balasan ke PuGaGo

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *