Inspeksi Kantin Sehat ~ Puskesmas Dinoyo.
Apa saja kriteria kantin sekolah sehat?
1. Tidak menjual makanan yang mengandung cemaran mikroba. Makanan-makanan ini tidak sehat dikonsumsi karena bisa menyebabkan infeksi dan keracunan pada anak-anak maupun orang dewasa.
2. Tidak menyediakan makanan maupun minuman berwarna cerah mencolok. Makanan dan minuman seperti ini dikhawatirkan menggunakan bahan pewarna kimia yang berbahaya untuk kesehatan.
3. Tidak menyediakan makanan yang keras atau gosong. Makanan seperti ini juga tidak tergolong makanan sehat karena berpotensi menyebabkan kerusakan ginjal dan kanker.
4. Melatih siswa untuk selalu mengecek label kemasan sebelum membeli. Perhatikan tanggal kadaluarsa makanan dan minuman. Bila expired, jangan dikonsumsi karena dapat mengakibatkan keracunan.
5. Memiliki tempat cuci tangan. Idealnya, di depan setiap kelas harus ada wastafel. Kantin pun perlu menyediakan tempat cuci tangan agar siswa bisa membersihkan tangan dari kuman-kuman yang menempel, sebelum mengonsumsi makanan.
Selain lima kriteria di atas, masih ada ciri kantin sehat lain yang harus diperhatikan. Ciri-ciri ini meliputi sarana dan prasarana kantin, serta pola hidup sehat yang dijalankan pengelolanya. Yaitu sumber air bersih, tempat penyimpanan, tempat pengolahan, tempat penyajian dan ruang makan, fasilitas sanitasi, perlengkapan kerja dan tempat pembuangan limbah.
Ruang Penyuluhan Puskesmas Kendalsari.
Kebanyakan dari kita memiliki porsi makan yang didominasi karbohidrat seperti nasi. Sehingga gizi yang masuk dalam tubuh kurang seimbang. Yuk konsumsi buah dan sayur tiap hari!
Pemeriksaan Gigi berangkat ke masyarakat ~ Puskesmas Kendalkerep.
Gigi sehat, tubuh pun kuat!
Pengambilan Sampel Air Bersih PDAM ~ Puskesmas Mojolangu.
~ seksi promosi dan pemberdayaan masyarakat ~