- Makanan seimbang
Makanan yang dikonsumsi setiap individu untuk kebutuhan selama satu hari, mengandung zat gizi sesuai kebutuhan yang bersangkutan baik jumlah maupun jenis zat gizi
- MAL (Metode Amenorea Laktasi)
Kontrasepsi yang mengandalkan pemberian Air Susu Ibu (ASI). Metode ini digunakan segera setelah ibu melahirkan bayi dan menyusui sampai 6 bulan secara eksklusif tanpa menggunakan alat kontrasepsi, dengan cara menghambat pelepasan hormon kesuburan sehingga tidak terjadi kehamilan.
- Malaria
Suatu penyakit yang disebabkan oleh sejenis parasit genus Plasmodium, dengan gejala utama demam yang berulang-ulang
- Maligna = ganas
Sekelompok sel tumbuh tidak terkendali, menginvasi dan merusakan jaringan di sekitarnya, dan kadang-kadang metastasis (menyebar ke lokasi lain di tubuh melalui getah bening).
- Malnutrisi
Kelainan gizi, karena ketidakseimbangan atau ketidakcukupan diet
atau akibat gangguan penyerapan atau pendayagunaan makanan. - Malpraktek
Tindakan profesional yang tidak benar atau kegagalan untuk menerapkan keterampilan profesional yang tepat oleh profesional kesehatan seperti dokter, ahli terapi fisik, atau rumah sakit. Malpraktik mengharuskan pasien membuktikan adanya cedera dan bahwa hal itu adalah hasil dari kelalaian oleh profesional kesehatan.
- Mamografi
Prosedur sinar-x yang digunakan dalam skrining dan diagnosis kanker payudara yang dapat mengungkapkan tumor di payudara jauh sebelum bisa dirasakan/diraba. Gambar pencitraan mamografi disebut mamogram.
- Manik depresif = Gangguan bipolar
Kondisi yang ditandai dengan perubahan mood, mania pada saat keparahan tertinggi dan depresi pada saat terendah, seringkali dengan periode suasana hati normal di antaranya. Perubahan mood biasanya dalam satu atau dua hari, dan secara terus-menerus selama minimal seminggu. Ketika dalam siklus depresi, penderita dapat memiliki sebagian atau semua gejala depresi. Ketika dalam siklus mania, penderita dapat sangat aktif, lebih banyak bicara, dan memiliki banyak energi.
- Marasmik-kwashiorkor
Gizi buruk dengan gambaran klinik yang merupakan campuran dari beberapa gejala klinik Kwashiorkor dan Marasmus dengan BB/U <60% baku median WHO-NCHS disertai edema yang tidak mencolok. (Sumber : Pedoman Pelayanan Gizi Rumah Sakit Departemen Kesehatan RI 2003)
- Marasmus
Keadaan gizi buruk yang disertai tanda-tanda seperti badan sangat kurus (kulit membungkus tulang), wajah seperti orang tua (pipi kempot, mata terlihat cekung), cengeng dan rewel, iga gambang, perut cekung, tulang belakang terlihat menonjol, kulit keriput, jaringan lemak subkutis sangat sedikit sampai tidak ada, (baggy pants) sering disertai penyakit infeksi (umumnya kronis berulang) dan diare. (Sumber: Manajemen Penderita Gizi Buruk di Rumah Tangga, Depkes, 2002)
- Masa inkubasi
Waktu antara masuknya suatu bibit penyakit ke dalam tubuh sampai timbulnya gejala-gejala penyakit
- Masa Nifas
Masa dimulai beberapa jam sesudah lahirnya placenta sampai 6 minggu setelah melahirkan. Masa nifas terbagi menjadi:
1. Puerperium dini (masa kepulihan dimana ibu diperbolehkan untuk berdiri dan berjalan-jalan).
2. Puerperium intermedial (masa dimana kepulihan dari organ-organ reproduksi selama kurang lebih enam minggu).
3. Remote puerperium (waktu yang diperlukan untuk pulih dan sehat kembali dalam keadaan sempurna terutama bila ibu selama hamil atau persalinan menghadapi komplikasi). - Masa Reproduksi = Childbearing age
Masa di mana wanita mampu melahirkan, yang disebut juga usia subur (15-49 tahun).
- Masalah Kesehatan
Masalah masyarakat dibidang kesehatan sebagai akibat peristiwa oleh alam, manusia dan atau keduanya yang bermakna dan harus segera ditanggulangi karena dapat menimbulkan gangguan tata kehidupan dan penghidupan masyarakat
- Mastektomi
Operasi pengangkatan payudara. Mastektomi segmental (lumpektomi) melakukan pengangkatan benjolan dan sejumlah kecil jaringan payudara di sekitarnya. Mastektomi sederhana (atau dimodifikasi) mengangkat seluruh payudara. Mastektomi radikal mengangkat seluruh payudara bersama dengan otot yang mendasari dan kelenjar getah bening ketiak.
- Maternal Mortality Rate (MMR)
Jumlah kematian maternal dibagi jumlah perempuan usia reproduksi. - Maternal Mortality Ratio (MMR)
Jumlah kematian ibu akibat dari proses kehamilan, persalinan dan paska persalinan per 100.000 kelahiran hidup pada masa tertentu. - Matra
Dimensi/wahana/media tempat seseorang atau kelompok manusia melangsungkan hidup serta melaksanakan kegiatannya dalam waktu tertentu
- MCK
Mandi Cuci Kakus
- MDGs (Millenium Development Goals)
Pada tahun 2000, delapan Tujuan Pembangunan Milenium (MDGs) disepakati oleh 189 negara. MDGs menyediakan kerangka kerja untuk meningkatkan kesehatan, pendidikan, kesetaraan gender, ekonomi, dan kondisi lingkungan di negara berkembang. Target spesifik dan terukur untuk tahun 2015 telah ditetapkan untuk negara-negara berpendapatan rendah dan menengah.
- MDR (Multi Drug Resistance)
Kebalnya bakteri tertentu terhadap beberapa obat antibiotik.
- Medical evacuation = Evakuasi medik
Upaya untuk memindahkan orang sakit dari suatu tempat ke tempat lain untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih memadai sesuai dengan kebutuhan, atas permintaan badan dan atau perseorangan. Yang dilakukan oleh tenaga medis yang profesional sesuai dengan persyaratan dan ketentuan yang berlaku.
- Medication Error
Kejadian yang merugikan pasien akibat pemakaian obat selama dalam penanganan tenaga kesehatan, yang sebetulnya dapat dicegah.
- Medication Record
Catatan pengobatan setiap pasien.
- Medik dasar
Bagian dari kesehatan yang dilandasi ilmu klinik dan bersifat umum. Pelayanan medik dasar merupakan pelayanan medik perorangan yang dilakukan maksimal oleh dokter/dokter gigi termasuk dokter keluarga maupun tenaga kesehatan lain sesuai dengan kompentensinya