Sejarah Perkembangan Puskesmas Mulyorejo
Puskesmas Mulyorejo terletak di Jalan Budi Utomo 11 A Kelurahan Mulyorejo Kecamatan Sukun Kota Malang. Tepatnya di sebelah barat Kota Malang kira-kira 7 km dari pusat Kota. Puskesmas Mulyorejo terletak di dataran tinggi dengan kondisi tanah yang subur serta letak yang strategis.
Puskesmas Mulyorejo berdiri tahun 1990 merupakan Puskesmas baru dengan wilayah kerja dari desa dan kelurahan limpahan Kabupaten Malang yang merupakan daerah pemekaran wilayah Kota Malang.
Pada tahun 1989, seorang dokter dan 2 orang paramedis yang baru lulus ditugaskan membina wilayah kerja yang terdiri dari desa Mulyorejo dan Bandulan yang pada saat itu disebut wilayah Puskesmas Wagir, Kodya dititipkan di Puskesmas Ciptomulyo Kecamatan Sukun. Pembinaan yang dilakukan adalah pemeriksaan rawat jalan umum, ibu hamil dan imunisasi bayi (pelayanan statis) yang bertempat di balai desa Bandulan, selain itu juga dilakukan kegiatan pembinaan posyandu dan peran serta masyarakat dalam hal ini pembinaan kader posyandu dan dukun bayi.
Pada pertengahan tahun 1990 tepatnya tanggal 1 Agustus 1990 ditugaskan seorang dokter senior sebagai pimpinan yaitu dr. Poespo Hardjo dan pada tanggal 27 Oktober 1990 dengan berdirinya Puskesmas Pembantu Mulyorejo resmi melepaskan diri dari Puskesmas Ciptomulyo. Pada tahun itu pula Puskesmas Mulyorejo yang tanpa mempunyai puskesmas induk mendapatkan kendaraan roda 4 (Puskesmas Keliling) yang dioperasikan untuk pelayanan luar gedung (posyandu).
Tahun 1991 mulai diberi tenaga sebanyak 15 orang dengan membina wilayah kerja 4 desa dan 1 kelurahan. Bersamaan dengan berdirinya Pustu-Pustu di seluruh wilayah kerja, pelayanan statis dibuka setiap hari.
Tepatnya tanggal 11 Januari 1995 Puskesmas Induk baru diserahkan secara resmi dari Kabupaten Malang.
Kepala Puskesmas Mulyorejo,
Kepala Puskesmas Mulyorejo secara berturut-turut adalah sebagai berikut:
- Merger Puskesmas Ciptomulyo : Plh. Dr. Asih Tri Rachmi N. (1-9-1989 s/d 1-8-1990)
- dr. Poespo Hardjo : 1-8-1990 s/d 1-4-1997
- dr. Nanik Julliaty : 1-4-1997 s/d 1-12-2003
- Drg. Arie Basuki (Plh) : 1-12-2003 s/d 19-7-2005
- Drs. Sumarjono : 19-7-2005 s/d 21- 4 -2009
- Senitri Ariyani, SST : 21-4-2009 s/d 2013
- dr. Umar Usman : 2013 s/d sekarang
Tujuan
Tujuan Umum Keberadaan Puskesmas Mulyorejo
- Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat
- Meningkatkan kualitas pelayanan
Tujuan Khusus Keberadaan Puskesmas Mulyorejo
- Menurunkan angka kesakitan
- Menurunkan angka Prevalensi penderita Tuberculosis
Motto
Puskesmas HARUM (Handal, Ramah dan Murah Senyum)
Visi dan Misi
Visi : Masyarakat yang mandiri untuk hidup sehat di wilayah Puskesmas Mulyorejo menuju Indonesia Sehat 2010.
Misi : Membangun masyarakat sehat di wilayah kerja Puskesmas Mulyorejo
Janji Layanan
”Pelayanan Prima selalu Kami Utamakan”
Puskemas Mulyorejo ini adalah milik pemerintah Kota Malang yang dijalankan dalam kesatuan UPT (Unit Pelaksana Teknis ), sehingga Puskesmas ini bersifat non profit. Untuk kerjasama dengan pihak lain Puskesmas Mulyorejo ini bersifat fleksibel tidak terikat dengan health center lain. Dalam hal ini untuk surat rujukan ke Rumah Sakit, Puskesmas Mulyorejo melayani apa yang menjadi permintaan pasien yang berkeinginan untuk mendapatkan rujukan ke rumah Sakit manapun.
Sedangkan untuk pendanaan Puskesmas itu sendiri berasal dari pemerintah daerah, sehingga pengelola serta petugas kesehatannya tinggal menjalankan pekerjaannya sesuai dengan bidang dan tugasnya masing-masing.
Layangan Unggulan di Puskesmas Mulyorejo antara lain :
- Klinik Gizi
- Klinik Sanitasi
- Klinik Tumbuh Kembang
- Klinik Penyakit Akibat Rokok
Wilayah kerja Puskesmas Mulyorejo, meliputi 5 Kelurahan, yaitu :
- Karang Besuki
- Pisang Candi
- Bandulan
- Mulyorejo
- Bakalan Krajan
Batas wilayah kerja Puskesmas :
- Sebelah Utara : Kelurahan Dinoyo
- Sebelah Timur : Kelurahan Bareng
- Sebelah Selatan : Kelurahan Sukun dan Kabupaten Malang
- Sebelah Barat : Kabupaten Malang
Jarak antara Puskesmas Mulyorejo dengan Dinas Kesehatan : 11 km
Luas wilayah kerja Puskesmas seluruhnya 11,65 km persegi
Sukses selalu semoga semakin bagus pelayanannya.
1. Pemeriksaan laboratorium untuk ibu hamil yang ada di Puskesmas Mulyorejo adalah:
Protein, Reduksi, Gol darah, Hb, HIV, HbsA, VDRL, Gula darah sesaat
2. Pemeriksaan pada jam pelayanan
Senin s.d. Kamis 8.00 s.d. 12.00
Jumat 8.00 s.d. 10.00
Sabtu 8.00 s.d. 11.00
3. Untuk faskes diluar wilayah dikenakan biaya sesuai Perda Kota Malang No. 3 Tahun 2015
~ puskesmas mulyorejo ~
maaf mau tanya, KK saya Bangkalan. dan faskes BPJS saya di Surabaya. alamat kontrakan di lebak arum.
1. apa bisa Cek lab lengkap untuk kehamilan di puskesmas mulyorejo?
2. Kalau bisa jam berapa dan kapan waktunya saya bisa kesana?
Jadwal imunisasi DPT di Puskesmas Mulyorejo pada hari Selasa dan Kamis
Jadwal imunisasi DPT hari apa ya?
Terima kasih
Jadwal pelayanan imunisasi BCG di Puskesmas Mulyorejo setiap hari Selasa.
maaf mau tanya jadwal imunisasi BCG hari apa ya?
terima kasih
Jadwal imunisasi campak di Puskesmas Mulyorejo adalah setiap hari Selasa. Sebaikknya datang pagi hari dan membawa buku KIA
Maaf mau tanya jadwal imunisasi campak hari apa???
Terima kasih
Ada
Apakah di puskesmas mulyorejo terdapat surveilans kesehatan lingkungan?
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! mohon maaf karena saat itu pasiennya banyak dan petugas hanya ada 2 sedangkan yg harus ditangani termasuk imunisasi maka petugas minta ibu meletakkan bayinya ditimbangan dan petugas yg akan melihatnya, mohon maaf mungkin komunikasinya yg dirasa tidak sesuai oleh pasien.
Perlu perbaikan pelayanan terutama di poli KIA karena bidan bertemu dgn anak2 ada baiknya sikap diperbaiki. Tolong dibedakan antara tegas dan galak. Pelayanan yg diberikan tidak memungkinkan pasien untuk konsultasi padahal kesehatan bayi saya rasa hal yg sangat penting. Saya berkunjung pada tgl 15 Januari 2019 dan bayi disuruh nimbang sendiri. Saya yakin para tenaga kesehatan di Puskesmas Mulyorejo adalah orang2 yg berpendidikan tinggi yg paham cara bersikap. Saya terbuka jika ada yg ingin diklarifikasi melalui email. Terima kasih.
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Untuk imunisasi BCG dan imunisasi lainnya dapat dilakukan pada hari Selasa.
kalau ingin imunisasi bcg hari apa ya??
Kemudian jadwal untuk imunisasi lainnya hari apa??
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan KOta Malang! Untuk pembiayaan dapat ditanyakan kepada petugas langsung.
Harga untuk membersihkan karang berapa min?
Maaf salah ketik.
Kok puskesmas wonorejo min?
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Bisa.
Apakah di puskesmas Mulyorejo bisa melakukan pembersihan kotoran telinga seperti fasilitas di dokter THT ?
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Untuk layanan rawat jalan buka setiap hari kerja. Dan untuk periksa mata bisa, akan tetapi jika ditemukan penyulit akan diberikan rujukan.
Maaf saya mau tanya puskesmas mulyorejo buka hari apa saja dan jam berapa saja
Dan untuk preksa mata di puskesmas mulyorejo bisa apa tidak
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Bisa, kami tunggu kehadirannya di Puskesmas Wonorejo!
Mau tanya apa di puskesmas mulyorejo bisa menangani cabut gigi dan pembersihan karang gigi ?
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Untuk sementara ini Puskesmas Mulyorejo baru bisa melakukan IVA dengan biaya 15.000 rupiah. Sedangkan peserta BPJS gratis. Kami tunggu kehadirannya di Puskesmas Mulyorejo!
Maaf mau tanya, di Puskesmas Mulyorejo apa ada pemeriksaan untuk ngecek kanker serviks atau istilahnya IVA / pap Smear, kalau ada tarifnya berapa?trimakasih
untuk periksa kehamilan yang usia kehamilan 37-38 minggu dikenakan biaya brp? dan bisa dilakukan pemeriksaan setiap hari apa?
saya baru pindahan dr kota lain, dan masih mengurus ktp mulyorejo. untuk biaya lahiran juga brp ya pak dipuskesmas mulyorejo jika normal maupun operasi? mohon info nya, saya belum tercover bpjs. terima kasih sebelumnya
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Maaf, puskesmas tidak bisa melakukannya, dan biasanya akan dirujuk ke rumah sakit!
Maaf,, Puskesmas Mulyorejo apakah melayani Insisi mata bintitan??
Kalau ada biayanya berapa ?? Terimakasih
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Jam pelayanan puskesmas di seluruh Kota Malang adalah jam 07.30 – 12.00 WIB, sedangkan jam pelayanan di loket adalah jam 07.30 – 11.00 WIB.
Maaf mau tanya untuk jam kerja di puskesmas mulyorejo dari jam brp sampe jam brp yaa? Trmksh.
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Jadwal imunisasi di setiap puskesmas berbeda, dan untuk Puskesmas Mulyorejo jadwal imunisasi adalah pada hari Senin dan Rabu.
Selamat siang…saya mau tnya jadwal untuk imunisasi puskesmas mulyorejo hari apa dan jam brp aja ya…terima kasih
faskes 1 bpjs bapak dimana ya?
Selamat bergabung dengan website resmi Dinas Kesehatan Kota Malang! Seharusnya tidak sulit bapak, diikuti saja alur pelayanan yang ada di puskesmas bersangkutan.
Mintak rujuk kan kok sulit buat ank ku,ke rs marsudi waluyo untuk perawatan lebih lanjut
sebgaai warga Mulyorejo, saya merasa bangga dengan puskesmas ini. semoga terus memberikan pelayanan yang terbaik.
Kami berharap, puskesmas ini bisa bermanfaat bagi semua masyarakat, dan selalu memberikan pelayanan terbaiknya.
bagus sekali,
semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar, dan terus beri pelayanan terbaik buat masyarakat.