- Farmakodinamik
Aspek efek obat terhadap berbagai organ tubuh dan mekanisme kerjanya
- Farmakokinetik
Aspek farmakologi yang mencakup nasib obat dalam tubuh yaitu absorbsi, distribusi, metabolisme dan ekskresi
- Farmakologi
Ilmu yang mempelajari segala sesuatu tentang obat, terutama dampaknya pada tubuh.
- Farmakovigilans
Kegiatan pendeteksian, penilaian (assessment), pemahaman, dan pencegahan efek samping atau masalah lainnya terkait dengan penggunaan obat (drug-related problem) yang mungkin muncul. Farmakovigilans dapat dimanfaatkan untuk menghindari terjadinya masalah penggunaan obat terkait efek samping; memastikan keselamatan pasien (patients safety) dan meningkatkan kerasionalan penggunaan obat.
- Farmakovigilans
Disiplin ilmu yang berkaitan dengan pengetahuan dan penanganan profil keamanan produk-produk medis untuk memastikan penggunaan yang sesuai.
- Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL)
Fasilitas kesehatan yang melakukan pelayanan kesehatan perorangan yang bersifat spesialistik atau sub spesialistik yang meliputi rawat jalan tingkat lanjutan, rawat inap tingkat lanjutan dan rawat inap di ruang perawatan khusus.
- Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
Fasilitas kesehatan yang melakukan pelayanan kesehatan perorangan yang bersifat non spesialistik untuk keperluan observasi, promotif, preventif, diagnosis, perawatan, pengobatan, dan/atau pelayanan kesehatan lainnya.
- Fasilitas Pelayanan KB Lengkap
Fasilitas yang mampu dan berwenang memberikan pelayanan kontrasepsi metode: sederhana (kondom, obat vaginal), Pil KB, Suntik KB, AKDR, pemasangan/pencabutan implan, dan MOP bagi memenuhi persyaratan. Fasilitas ini berlokasi dan merupakan bagian dari: Puskesmas/Puskesmas dengan rawat inap, balai pengobatan swasta, BKIA Swasta, poliklinik TNI/POLRI, dan rumah bersalin.
- Fasilitas Pelayanan KB Paripurna
Fasilitas yang mampu dan berwenang memberikan pelayanan semua jenis pelayanan kontrasepsi ditambah dengan pelayanan rekanalisasi dan penanggulangan infertilitas. Fasilitas ini berlokasi dan merupakan bagian dari: RSU kelas A,RSU TNI/POLRI kelas I, RSU swasta setara, RSU kelas B yang sudah ditetapkan sebagai tempat rekanalisasi.
- Fasilitas Pelayanan KB Sederhana
Fasilitas yang mampu dan berwenang memberikan pelayanan kontrasepsi metode: sederhana (kondom, obat vaginal), pil KB, Suntik KB, AKDR/implant (jika terdapat bidan terlatih), penanggulangan efek samping, komplikasi ringan dan upaya rujukan. Fasilitas ini berlokasi dan merupakan bagian dari: Pustu, balai pengobatan swasta, BKIA swasta, pos kesehatan TNI/Polri, fasilitas KB khusus (pemerintah/swasta), dokter/Bidan praktek swasta, Polindes.
- Fasilitas Pelayanan KB Sempurna
Fasilitas yang mampu dan berwenang memberikan pelayanan kontrasepsi metode : sederhana (kondom, obat vaginal), pil KB, suntik KB, AKDR, pemasangan/pencabutan implant, dan MOP, dan MOW bagi memenuhi persyaratan. Fasilitas ini berlokasi merupakan bagian dari : RSU kelas C yang mempunyai SpOG, dokter spesialis bedah, serta dokter umum yang telah mendapatkan pelatihan, RSU swasta setara yang mempunyai SpOG, dokter spesialis bedah, serta dokter umum yang telah mendapatkan pelatihan, RSU TNI/POLRI yang mempunyai SpOG, dokter spesialis bedah, serta dokter umum yang telah mendapatkan pelathan, dan RS bersalin.
- Fasyankes (Fasilitas Pelayanan Kesehatan)
Suatu tempat yang digunakan untuk menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan, baik promotif, preventif, kuratif maupun rehabilitatif yang dilakukan oleh pemerintah, pemerintah daerah, danf atau masyarakat.
- FCTC (Framework Convention on Tobacco Control)
FCTC atau Konvensi Kerangka Kerja Pengendalian Tembakau adalah perjanjian internasional kesehatan masyarakat pertama sebagai hasil negosiasi 192 negara anggota organisasi kesehatan sedunia (WHO). FCTC merupakan dokumen berbasis bukti ilmiah untuk menegaskan bahwa setiap orang berhak mendapatkan derajat kesehatan setinggi-tingginya.
- FDA
Food and Drug Administration
- FDC (Fixed Dose Combination)
Kombinasi beberapa obat dalam satu pil. - Fekunditas
Kemampuan fisiologi untuk melahirkan anak.
- Fertilisasi
Sebuah proses pembuahan sel sperma atau sel telur, dimana keberhasilan proses pembuahan tersebut bergantung pada kondisi fisik sel sperma dan sel telur.
- Fertilitas
Suatu ukuran yang diterapkan untuk mengukur hasil reproduktif wanita yang diperoleh dari statistik kelahiran hidup.
- Fetal Alcohol Syndrome (FAS)
Gangguan utama berat akibat penggunaan alkohol pada janin, FAS merupakan kelompok masalah dengan gangguan retardasi mental, cacat bawaan, bentuk wajah abnormal, masalah pertumbuhan, gangguan sistem syaraf pusat, gangguan memori dan belajar, gangguan penglihatan dan pendengaran, dan gangguan perilaku. FAS menetap selama kehidupan, tidak dapat diperbaiki. Penderita FAS memerlukan sekolah khusus untuk mengatasi hendayanya.
- Fetal death
Peristiwa menghilangnya tanda-tanda kehidupan dari hasil konsepsi sebelum hasil konsepsi tersebut dikeluarkan dari rahim ibunya. Termasuk dalam pengertian fetal death antara lain still birth dan abortus.
- Filariasis
Infeksi karena Filaria. Filaria merupakan nematoda (cacing gelang) berbentuk mirip benang yang dalam keadaan dewasa hidup dalam sistem peredaran darah atau sistem peredaran getah bening. Tempayak/larvanya yang disebut mikrofilaria dapat ditularkan melalui gigitan nyamuk. Manifestasi yang sering dijumpai adalah manifestasi kronis berupa elefantiasis (kaki gajah) dan hidrokel (timbunan cairan setempat khususnya terjadi pada buah zakar).
- Fisioterapi
Pelayanan kesehatan yang ditujukan kepada individu dan atau kelompok untuk mengembangkan, memelihara dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh sepanjang daur kehidupan dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan (fisik, elektroterapeutis dan mekanis), pelatihan fungsi dan komunikasi.
- Fitofarmaka
Sediaan obat tradisional yang telah dibuktikan keamanan dan khasiatnya, bahan bakunya terdiri dari simplisia atau sediaan galenik yang telah memenuhi persyaratan yang berlaku
- FKTP
Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama
- Flora usus
Bakteri, ragi, dan jamur yang tumbuh normal dalam usus.